Indonesia Pomalaa Industrial Park (IPIP) adalah kawasan industri tertutup yang komprehensif sebagai bagian dari rantai industri baterai lithum yang berlokasi di Provinsi Sulawesi Tenggara, Indonesia. Perusahaan-perusahaan di IPIP terdiri dari HPAL, RKEF, refining, prekusor, bahan katoda, baterai ternary lithum, daur ulang baterai dan berbagai perusahaan lainnya. IPIP menggunakan sumber tenaga gas, air dan panel surya sebagai sumber energi hijau yang ramah lingkungan, bertujuan untuk membangun kawasan industri baterai lithium kelas dunia dengan teknologi terdepan, konservasi sumber daya, ramah lingkungan dan berpedoman pada prinsip-prinsip ESG terkemuka.
02
Proyek Huayue HPAL
Indonesia Morowali Industrial Park, Sulawesi Tengah, Indonesia
Huayue Nickel Cobalt saat ini merupakan proyek HPAL terbesar di dunia yang telah mulai produksi. Proyek ini mengadopsi teknologi HPAL Generasi ke-3, yang memiliki karakteristik ambang teknis tinggi, memiliki dampak signifikan bagi perkembangan industri, menerapkan konservasi energi dan ramah lingkungan, konservasi sumber daya, dan pemurnian yang komprehensif untuk berbagai logam bernilai. Huayue Nickel Cobalt telah mendapatkan rekor dunia untuk smelter dengan skala terbesar, paling ramah lingkungan, konstruksi tercepat, dan periode ramp-up terpendek di antara proyek serupa.
03
Proyek Huafei HPAL
Indonesia Weda Bay Industrial Park, Pulau Halmahera, Maluku Utara, Indonesia
Proyek Huafei mengadopsi Teknologi HPAL Generasi ke-4, yang memiliki banyak keunggulan seperti proses yang singkat, konsumsi energi yang rendah, dan ramah lingkungan. Setelah proyek ini selesai kontruksi maka akan menggantikan posisi Huayue Nickel Cobalt sebagai proyek HPAL bijih nikel laterit terbesar di dunia.
04
Proyek Huake RKEF
Indonesia Weda Bay Industrial Park, Pulau Halmahera, Maluku Utara, Indonesia
Proyek Huake mengadopsi teknologi RKEF + sulfidasi feronikel yang matang, dan menggunakan bijih nikel laterit untuk menghasilkan iternary precursor intermediates dari bahan energi baru.
05
Proyek KNI HPAL
Kabupaten Pomalaa, Sulawesi Tenggara, Indonesia
Proyek Pomalaa merupakan proyek joint-venture peleburan sumber daya nikel oleh Huayou Cobalt, Vale Indonesia dan Ford Motor di Indonesia. Proyek ini akan mengandalkan keunggulan semua pihak dalam hal sumber daya, teknologi, serta rantai industri, untuk mewujudkan pembangunan sumber daya rendah karbon, hijau dan berkelanjutan, serta berkontribusi pada pembangunan ekonomi dan sosial Indonesia. Proyek ini juga telah mendapat pengakuan besar dari pemerintah Indonesia.
06
Proyek Sorowako
Sorowako, Kabupaten Luwu Timur, Sulawesi Selatan, Indonesia
Proyek Sorowako merupakan bentuk kerja sama lain antara Huayou Cobalt dan Vale Indonesia setelah proyek HPAL di Pomalaa. Proyek ini menjadi kombinasi sempurna dari keunggulan sumber daya Vale dan teknologi canggih HPAL Huayou Cobalt. Kedua belah pihak akan berkomitmen untuk mewujudkan pembangunan sumber daya rendah karbon, hijau dan berkelanjutan, serta berkontribusi pada pembangunan ekonomi dan sosial Indonesia.
Scroll to Top
Open chat
1
Halo, terima kasih telah mengunjungi Huayou Indonesia!
Jika Anda memiliki pertanyaan atau membutuhkan informasi lebih lanjut, jangan ragu untuk menghubungi kami melalui pesan ini. Kami siap membantu Anda!